The Viralz - Asmara selalu terasa indah. Ketika jatuh cinta, dunia serasa milik berdua. Maunya selalu bersama. Seperti syair sebuah lagu, mau makan ingat kamu. Mau tidur ingat kamu. Sampai mau ke kamar mandi pun ingat kamu. Wah sampai segitunya. Kamu pasti ngalami juga kan?
Tapi nggak selamanya lho sejoli itu selalu sehati. Ada kalanya bertengkar. Alasannya sih macem-macem. Cemburu berlebihan. Salah satu mulai posesif terhadap pasangannya.
Komunikasi mulai berkurang. Mulai ada rahasia diantara keduanya. Nah kalu sudah begini, baik si cewek atau cowoknya mulai deh bohong-bohong dikit.
Ada juga yang dicurigai punya ‘selingkuhan’. Misalnya si cowok mulai ketahuan nyimpan foto cewek lain di handphone. Ngakunya cuma temen. Bisa juga salah faham karena hal-hal sepele.
Nah, berdasarkan fakta yang ada, enam dari 10 pasangan merasa nggak happy lho dengan hubungan mereka. Nah cewek yang justru lebih banyak merasa nggak happy ketimbang pria.
Intinya, banyak faktor yang membuat pasangan berseteru. Nah kalau kamu mengalami ini, sebaiknya cari solusinya deh. Nggak ada salahnya diomongin baik-baik masalahnya.
Oh ya, satu hal lagi yang nggak kalah penting. Saling introspeksi deh. Minta maaf duluan nggak bakal menjatuhkan harga diri koq. Nggak usah cari siapa yang salah. Sebab, jika dibiarkan berlarut-larut, bisa berujung konflik dan akhirnya putus deh.
Nah buat kamu yang sering mengalami konflik dengan pasangan, nggak usah khawatir deh. Itu adalaah hal biasa dalam sebuah hubungan. Nah sebaiknya kamu coba deh saksikan video channel @ stress management ala psikolog klinis Tara De Thouars dari vidio.com. Setidaknya, ada dua tips jitu yang bisa kamu renungkan untuk mengatasi konflik dengan pasanganmu.
1. Jangan lebay, stop berasumsi
Nah ini biasanya dilakukan pasangan. Suka banget berasumsi terhadap pasangannya. Ketimbang nebak-nebak menurut persepsi kamu sendiri, mending langsung diomongin aja. Kan terbuka itu lebih enak.
2. Dinginkan suasana, break dulu deh
Nah kalau kamu merasa konflik kamu sudah mulai memanas, mending kasih jeda waktu, break dulu deh. Nggak perlu lama-lama, 20 menit cukup kok. Paling tidak untuk mendinginkan suasana. Kalau masing-masing kepala kamu sudah dingin, baru deh menyelesaikan masalahnya. Nah di sini dituntut pengertian dan kedewasaan. Dijamin deh kamu bakal menemukan solusinya dan hubungan kamu langgeng deh.
azr.
sumber : catatancerdas.com
Inilah Solusinya Ketika Hubunganmu Kembali Cepat Akur Dan Masalah Cepat Teratasi
4/
5
Oleh
Unknown