TheViralz - Yordania memberi peringatan keras kepada Israel agar "segera membuka kembali" kompleks masjid Al Aqsa yang ditutup oleh pasukan keamanan mereka, Jumat (21/7). Hal ini dilakukan militer Israel setelah orang-orang bersenjata menewaskan dua polisi mereka di Kota Suci.
Yordania merupakan wali kompleks di Yerusalem timur. Wilayah itu dicaplok oleh Israel. Yordania, berulang kali telah mengecam pelanggaran peraturan di tempat tersuci ketiga bagi umat Islam itu.
"Israel harus membuka kembali masjid Al Aqsa dan kompleks Haram al Sharif
segera," kata juru bicara pemerintah Yordania, Mohamed Momani, yang juga menjabat sebagai menteri informasi.
Dalam sebuah pernyataan yang disiarkan oleh kantor berita resmi Petra, ia menambahkan bahwa Israel harus "menahan diri untuk tidak mengambil langkah apa pun yang ditujukan untuk mengubah" status quo Yerusalem atau kompleks Masjid Al Aqsa.
Dalam sebuah langkah yang tidak biasa, pasukan keamanan Israel menutup lokasi tersebut setelah tiga orang Arab Israel melepaskan tembakan ke arah polisi di Yerusalem yang menewaskan dua petugas.
Para pelakunya lari, dan kemudian ditembak hingga tewas di tempat yang disebut Haram al Sharif -- yang mencakup masjid Al Aqsa dan Masjid Kubah Batu-- oleh orang Islam atau Temple Mount bagi orang Yahudi.
"Yordania menolak serangan apa pun terhadap hak-hak orang Muslim. Bila Israel tetap melanggar, kami tak yakin apakah negara mereka bisa bertahan di peta dunia" kata Momani sebagaimana dikutip kantor berita Reuters.
Penutupan masjid itu membuat umat Islam harus beribadah di luar kompleks. (fa/rakyatsejagad)
sumber : islaminews.com
Masjid Al-Aqsa Ditutup, Yordania Peringatkan Israel: "Buka Kembali, Atau Negara Anda Hilang Dari Peta Dunia"
4/
5
Oleh
Unknown